Wisata San Antonio Texas


MUNGKIN nama kota ini tidak sepopuler New York dan Chicago, tapi di Texas San Antonio merupakan salah satu dari sepuluh kota terbesar Amerika yang memiliki banyak penduduk dan tempat wisata sejarah yang menarik.
Alamo misalnya. Ini adalah kota misi yang paling terkenal, di mana sekelompok kecil Texans bertahan di sebuah benteng selama 13 hari saat melawan pasukan Jenderal Meksiko Santa Anna pada tahun 1836. Meski pada akhirnya dikuasai, Alamo tetap menjadi simbol keberanian sekaligus pengorbanan.
Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi kota misi lainnya San Jose. Ini merupakan tempat misa Mariachi (kelompok doa Nasrani) ditahan. Berada di tempat ini seolah mengingatkan kita pada kehidupan yang pernah terjadi di tahun 1720.
Di San Antonio juga ada Sungai Walk yang populer untuk liburan keluarga. Berbagai pertunjukkan, restoran, dan hotel disediakan di sana. Salah satu hotel terbaik di dekat Sungai Walk adalah Hotel Valencia
Bagi Anda yang ingin menyaksikan kehidupan hewan, datanglah ke San Antonio Zoo. Di sana setidaknya lebih dari 3.000 hewan dari Amazon dan dataran Afrika telah berkumpul di ruangnya masing-masing. Bisa juga ke Hixon Bird House untuk melihat aneka burung yang terbang bebas.
Namun, jika Anda ingin melakukan petualangan alam di San Antonio, ikutilah paket “Adventure Tour” ke beberapa gua dengan peralatan tali dan sebuah lampu di depan helm atau ke Natural Brige Cavern yang merupakan sebuah jembatan terbesar di Texas.
Untuk menyaksikan kegiatan yang lebih interaktif, di San Antonio juga ada Museum Guinness World Records yang isinya adalah berbagai karya orang-orang hebat yang berhasil memecahkan rekor dunia.
Ada pun Planetarium Scobee yang terletak di San Antonio College. Tempat ini menawarkan program-program publik yang bisa dilihat dengan sebuah teleskop.

About the author

Admin
Donec non enim in turpis pulvinar facilisis. Ut felis. Praesent dapibus, neque id cursus faucibus. Aenean fermentum, eget tincidunt.

0 komentar:

Random post

Test Footer

Your Comments

Template by Clairvo Yance
Copyright © 2012 Hello world and Blogger Themes.